Batalkan Formula E, Anies tak Ingin Korbankan Warga Jakarta

News - Muhammad Iqbal, CNBC Indonesia
11 March 2020 12:26
Simak penjelasan Anies di Balai Kota, Jakarta, Rabu (11/3/2020). Foto: Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan saat mengunjungi balapan meninjau balapan Formula E di Brooklyn City Streets, New York, AS, tahun lalu (Dokumentasi Facebook Anies Baswedan)
Jakarta, CNBC Indonesia - Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan secara resmi menunda gelaran Formula E di Jakarta. Menurut rencana, ajang balap mobil listrik itu digelar pada 6 Juni 2020 mendatang.

"Mencermati perkembangan Covid-19 di berbagai belahan dunia, khususnya di DKI Jakarta, maka penyelenggaraan Formula E yang semula dijadwalkan pada bulan Juni 2020 agar ditunda pelaksanaanya," demikian bunyi surat nomor 117/-1.857.73 tertanggal 9 Maret 2020 yang ditandatangani Anies dan ditujukan kepada Organizing Committee Jakarta E-Prix sebagaimana dilaporkan detik.com, Rabu (11/3/2020).

Ditemui di Balai Kota Jakarta, Anies menjelaskan alasan di balik penundaan tersebut.

"Kita enggak ingin mengorbankan keselamatan warga demi pencapaian perekonomian. Memang ekonominya besar, tapi bila punya resiko, maka kita tunda," ujarnya seperti dilansir cnnindonesia.com.

Ia pun mengklaim commitment fee tidak hangus walaupun gelaran balapan mobil listrik itu ditunda akibat wabah Covid-19.



Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini memastikan pihak Formula E di Eropa sudah menyetujui penundaan tersebut. Pihak Formula E, kata dia, akan mengumumkan secara serentak kepada publik.

Lebih lanjut, Anies mengatakan waktu penyelenggaraan akan dibahas dengan satuan kerja perangkat daerah (SKPD) terkait. Anies tidak mendetail sampai kapan penundaan berlangsung.

"Waktu penundaannya dibahas kemudian. Tapi bulan Juni sudah ditetapkan tidak dilaksanakan dan kita memantau perkembangan dunia apalagi Formula E sebuah kegiatan yang dihadiri oleh wisatawan internasional," kata dia.

Wabah Covid-19 telah membuat Formula E di sejumlah negara dibatalkan. Pertama adalah gelaran Formula E di kota Sanya, China, yang dijadwalkan 21 Maret. Sementara itu, pihak Formula E dalam keterangan di situs resminya (6/3/2020), juga telah mengumumkan pembatalan seri Formula E di Italia (E-Prix Roma 2020).

"Sebagai konsekuensi keadaan darurat kesehatan yang sedang berlangsung di Italia dan sesuai ketentuan yang ditetapkan dalam keputusan menteri mengenai langkah-langkah untuk melawan dan menahan penyebaran COVID-19 di negara tersebut - yang mencakup acara olahraga dengan kerumunan besar dan penonton dalam jarak dekat - tidak mungkin lagi menggelar E-Prix Roma pada 4 April 2020," tulis rilis Formula E.

[Gambas:Video CNBC]



Artikel Selanjutnya

Gara-gara Formula E di Monas, Anies 'Dihantam' Bertubi-tubi!


(miq/dob)

ADVERTISEMENT

Terpopuler
    spinner loading
LAINNYA DI DETIKNETWORK
    spinner loading
Features
    spinner loading